Program Studi Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian (PKP) Fakultas Pertanian UGM menjadi salah satu wadah bagi mahasiswa untuk mempelajari ilmu sosial dalam sektor pertanian. Melalui salah satu mata kuliahnya, yaitu mata kuliah Komunikasi Organisasi, Program Studi PKP menggelar kuliah tamu pada hari Selasa, 3 September 2024, dengan mengundang pembicara yang kompeten di bidangnya untuk menjabarkan praktik pemberdayaan masyarakat berbasis keberlanjutan lingkungan.
Muhammad Rum, Head of Division External Partnership PT Tuah Turangga Agung, membagikan pengalamannya selama bekerja di PT Tuah Turangga Agung (Turangga Sources) yang berfokus mengelola aset tambang batu bara. Sebagai seseorang yang bertanggung jawab terhadap kemitraan perusahaan dengan pihak eksternal, Rum menyampaikan perlunya ada komunikasi Corporate Social Responsibility (CSR) yang dilakukan oleh perusahaan sebagai salah satu bentuk organisasi yang terstruktur.
“Sebuah organisasi atau dalam hal ini adalah sebuah perusahaan, penting untuk memperhatikan komunikasi CSR. Komunikasi CSR ini merupakan usaha untuk membangun reputasi dan rasa kepercayaan oleh konsumen, serta sebagai sarana dialog dengan masyarakat dan berbagai macam stakeholders yang terkait,” jelas Rum kepada 69 mahasiswa peserta kuliah tamu.
Dengan adanya tantangan perubahan iklim, emisi karbon, realisasi energi terbarukan, dan kelangkaan sumber daya air, Rum memfokuskan pentingnya komunikasi eksternal dalam bentuk CSR yang memperhatikan keberlanjutan lingkungan dan segala visi Sustainable Development Goals (SDG). Ketua Program Studi Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian UGM, Dr. Dyah Woro Untari, S.P., M.P., menyampaikan harapannya agar para mahasiswa bisa memanfaatkan kuliah tamu ini sebagai ladang ilmu yang akan bermanfaat kedepannya. Hal ini pun sejalan dengan komitmen Fakultas Pertanian UGM untuk mendukung tercapainya tujuan SDG 4: Pendidikan Berkualitas, SDG 13: Penanganan Perubahan Iklim, dan SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan.
Penulis: Hanita Athasari Zain
Editor: Desi Utami
Foto: Prodi PKP UGM