Yogyakarta, Faperta UGM (7/1)- Kunjungan yang dilakukan oleh Apollo Agritech International Pte. Ltd. yang telah terlaksana tahun lalu menghasilkan beberapa kerjasama antara kedua belah pihak. Acara yang dihadiri Dekan Faperta UGM Dr. Jamhari, S.P., M.P., Wakil Dekan II Dr. Ir. Sri Nuryani Hidayah Utami, M.P., M.Sc., dan Kepala Unit Kerjasama, Internasional, dan Alumni Prof. Dr. Ir. Achmadi Priyatmojo, M.Sc., serta Eric Liu dan C. S. Hsia dari Apollo Agritech International Pte. Ltd. (Reliance Group).
Menurut Eric Liu, Faperta UGM memiliki potensi yang besar untuk mengembangkan sektor pertanian melalui Desa Apps maupun beasiswa yang akan diberikan. Selain itu, Faperta UGM terpercaya dalam mengembangkan riset yang telah berkembang saat ini. Sebelumnya, Faperta UGM bekerjasama dengan GamaTech dalam pembuatan Desa Apps yang diharapkan dapat bermanfaat bagi petani dalam menyelesaikan permasalahan pertanian baik di lahan maupun lainnya. Mir