Health Promoting University (HPU) Fakultas Pertanian UGM memfasilitasi kegiatan asesmen psikologi yang ditujukan bagi seluruh dosen Fakultas Pertanian UGM. Kegiatan asesmen psikologi telah dilaksanakan pada 11-13 Oktober 2023 lalu, dengan menggandeng mitra RSK Puri Nirmala dan diikuti sebanyak 125 dosen.
Sebagai upaya untuk menjaga kesehatan mental tiap pribadi dosen sebagai sumber daya manusia yang berperan penting di lingkungan kampus, Wakil Dekan Bidang Keuangan, Aset, dan SDM Fakultas Pertanian UGM, Dr. R.A. Siti Ari Budhiyanti, S.T.P., M.P., berharap adanya asesmen psikologi dapat membantu para dosen untuk lebih mengetahui potensi, kelebihan, dan kekurangannya, sehingga bisa lebih mengatur diri. Nantinya, ini akan berkaitan dengan hubungan dosen dan mahasiswa, terutama dalam hal pembimbingan dan konsultasi.
Ratih Ratnasari, S.Psi., M.Psi., psikolog dari RSK Puri Nirmala menambahkan, asesmen psikologi perlu dilakukan untuk mengenali kondisi psikis masing-masing. “Asesmen psikologi kemarin menjadi salah satu upaya untuk mengenali diri sendiri, seperti mengenali kondisi psikis masing-masing. Selain itu, asesmen ini juga merupakan upaya untuk mengenali dan meningkatkan potensi diri,” tambah Ratih.
Ketua HPU Fakultas Pertanian UGM, Dr. Desy Putri Handayani, S.Pi., menyampaikan bahwa ini adalah kali pertamanya Fakultas Pertanian UGM mengadakan kegiatan asesmen psikologi bagi dosen.
“Ini tahun pertama adanya asesmen psikologi dosen. Kami rasa, asesmen ini menjadi upaya untuk mendukung kesehatan mental di kalangan institusi,” jelas Desy saat dimintai keterangan (24/10).
Penulis: Hanita Athasari Zain
Foto: HPU Faperta UGM