Dekan dan Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Pertanian UGM menerima kunjungan Tim Fakultas Kedokteran Gigi UGM pada Kamis, 25 Januari 2024 bertempat di Ruang Sidang Dekanat. Dipimpin oleh drg. Rosa Amalia, M.Kes., Ph.D. selaku Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Kedokteran Gigi UGM, Tim Fakultas Kedokteran Gigi UGM bermaksud untuk melakukan benchmarking penyelenggaraan International Undergraduate Class (IUC) atau kelas internasional di Fakultas Pertanian UGM.
IUC merupakan bentuk nyata dari upaya menghadirkan lingkungan pembelajaran yang memungkinkan mahasiswa untuk memperoleh paparan internasional secara lebih intensif dan menunjang perluasan perspektif, serta peningkatan kompetensi mahasiswa di era kompetisi global yang semakin ketat.
Dekan Fakultas Pertanian UGM, Ir. Jaka Widada, M.P., Ph.D., menyampaikan bahwa penyelenggaraan IUC ini ditujukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Fakultas Pertanian UGM.
“Program IUC di Fakultas Pertanian UGM bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan mahasiswa sampai di tingkat Internasional,” jelas Dekan Fakultas Pertanian UGM.
Dekan menambahkan, penyelenggaraan IUC sebagai bagian internasionalisasi, juga menjadi hal penting untuk dilakukan mengingat terdapat 8 program studi di Fakultas Pertanian UGM yang telah terakreditasi secara internasional oleh ASIIN.
Ada sejumlah poin menarik yang menjadi pembahasan diskusi dalam kunjungan ini, antara lain tentang proses pendaftaran mahasiswa IUC, kegiatan pembelajaran dan ujian, maupun peluang penyelenggaraan IUC maupun International Undergraduate Program (IUP) di Fakultas Kedokteran Gigi UGM. Kegiatan diskusi kemudian dilanjutkan dengan peninjauan fasilitas pelayanan di Fakultas Pertanian UGM, mulai dari Academic Office hingga ruang kelas dan laboratorium di Gedung Agrotropica Learning Center (AGLC).
Kunjungan dan pembelajaran baku mutu antar-fakultas merupakan kegiatan yang dapat memperluas wawasan dan memperkuat sinergi antar-fakultas. Fakultas Pertanian UGM tentu menyambut baik kegiatan ini dan membuka kesempatan untuk bersama mengembangkan kualitas pendidikan dan layanan institusi di lingkungan Universitas Gadjah Mada. Tak hanya itu, kegiatan ini juga menjadi pendukung terwujudnya tujuan SDG 4: Pendidikan Berkualitas dan SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan.
Penulis: Sha