Fakultas Pertanian UGM menjalin kolaborasi dengan dosen dari National Taiwan University, yaitu Assoc. Prof. Cheng-I Hsieh. Dalam pertemuan diskusi potensi kolaborasi akademik pada Selasa, 16 Juli 2024 yang dihadiri Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Kerja Sama Fakultas Pertanian UGM, Prof. Subejo, S.P., M.Sc., Ph.D., didampingi oleh Sekretaris Departemen Tanah Fakultas Pertanian UGM, Dr. Makruf Nurudin, S.P., M.P., beserta beberapa dosen Departemen Tanah, pembahasan kolaborasi akademik difokuskan pada peran Assoc. Prof. Cheng-I Hsieh sebagai dosen tamu di bidang kajian ilmu tanah.
Prof. Subejo menjelaskan bahwa peran Assoc. Prof. Cheng-I Hsieh menjadi dosen tamu akan berlangsung sejak 15 Juli 2024 sampai dengan 10 September 2024 mendatang. Selama periode tersebut, harapannya akan lahir berbagai kegiatan kolaboratif, seperti workshop, kuliah tamu, field visit, bahkan kolaborasi riset.
“Harapannya, dengan kehadiran Assoc. Prof. Cheng-I Hsieh di Fakultas Pertanian UGM, mampu mendorong lahirnya berbagai kegiatan kolaborasi akademik. Selain itu, kita juga telah mendiskusikan potensi adanya double degree bersama institusinya, yaitu National Taiwan University,” jelas Prof. Subejo.
Kolaborasi akademik ini menjadi salah satu upaya Fakultas Pertanian UGM untuk mencapai tujuan SDG 4: Pendidikan Berkualitas dan SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan.
Penulis: Hanita Athasari Zain