Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Fakultas Pertanian Universitas Jember (UNEJ) resmi menjalin kerja sama pada Kamis, 3 Oktober 2024. Peresmian ini bertepatan dengan kunjungan Fakultas Pertanian UNEJ ke UGM untuk melaksanakan studi banding dan focus group discussion (FGD).
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru serta membuka jalan bagi kolaborasi strategis dalam pengembangan sumber daya manusia, kualitas akademik dan publikasi ilmiah di kedua institusi. Inisiatif ini juga mendukung program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang tengah digalakkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Indonesia.
“Hari ini kami datang untuk berdiskusi dan belajar bersama tentang pengembangan SDM, kerjasama, dan pendidikan. Kami berharap bisa mendapatkan banyak wawasan dari Fakultas UGM, dan semoga ilmu dan pengalaman ini bisa bermanfaat dan menular ke yang lain.” terang Prof. Dr. Ir. Soetriono, M.P. selaku Dekan Fakultas pertanian UNEJ
Adapun ruang lingkup kerjasama ini mencakup pertukaran karya ilmiah, seperti artikel, jurnal, dan buku, serta penyelenggaraan forum akademik baik di tingkat nasional maupun internasional. Selain itu, kedua fakultas juga sepakat untuk melakukan pertukaran mahasiswa, termasuk kegiatan kunjungan lapangan, magang, penelitian, dan lain-lain yang dapat mendukung pembelajaran praktis di bidang pertanian.
Acara penandatanganan perjanjian kerja sama dilakukan oleh Ir. Jaka Widada, M.P., Ph.D., selaku Dekan Fakultas Pertanian UGM, dan Prof. Dr. Ir. Soetriono, M.P., sebagai Dekan Fakultas Pertanian UNEJ. Dalam kesempatan ini, Ir. Jaka Widada juga menyampaikan harapannya terhadap kerja sama yang terjalin.
Melalui kerjasama ini, kedua fakultas berharap dapat memperkuat kolaborasi di berbagai bidang yang strategis. Kerja sama ini sekaligus mendorong Fakultas Pertanian untuk mencapai SDGs diantaranya. SDG 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera, SDG 4: Pendidikan Berkualitas, SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan.
Penulis: Agrit Kirana Bunda
Editor: Desi Utami