Pada Kamis, 6 Februari, bertempat di Centre for Research in Biotechnology for Agriculture (CEBAR) Universiti Malaya, telah dilaksanakan acara penyerahan Surat Keputusan (SK) Adjunct Profesor kepada Dr. Teo Chee How, peneliti senior CEBAR. Acara ini juga menandai pengangkatan Prof. Dr. Jennifer Ahn Harikrishna sebagai calon Adjunct Profesor, yang dihadiri oleh pihak Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada (Faperta UGM).
Acara yang dipimpin langsung oleh Dekan Fakultas Pertanian UGM, Ir. Jaka Widada, M.P., Ph.D., ini juga didampingi oleh penanggung jawab kerja sama, Dr. R.A. Siti Ari Budhiyanti, S.T.P., M.P., Wakil Dekan Bidang Keuangan, Aset, dan Sumber Daya Manusia. Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh Dr. Dyah Weny Respatie, S.P., M.Si., Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, serta Dosen Fakultas Pertanian UGM, Agus Budi Setiawan, S.P., M.Sc., dan Prof. Dr. Ir. Aziz Purwantoro.
“Pengangkatan Dr. Teo sebagai Adjunct Profesor di CEBAR dan pengangkatan Dr. Jennifer sebagai calon Adjunct Profesor merupakan langkah penting dalam memperkuat hubungan penelitian dan pendidikan antara kedua universitas. Kami berharap kolaborasi ini dapat memberikan kontribusi signifikan bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bidang pertanian berkelanjutan,” ungkap Dr. Siti Ari atau yang akrab disapa Sita.
Dengan penyerahan SK ini, diharapkan akan semakin memperkuat sinergi antara CEBAR dan Faperta UGM dalam mencapai kemajuan di bidang penelitian, pengabdian masyarakat, dan pendidikan, serta berkontribusi pada pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), terutama SDG 1: Tanpa Kemiskinan, SDG 2: Tanpa Kelaparan, SDG 4: Pendidikan Berkualitas, SDG 10: Berkurangnya Kesenjangan, SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan.
Penulis: Agrit Kirana Bunda
Editor: Desi Utami